Translate

Selasa, 05 Mei 2015

Sepertinya Matahari Tak Mau Menunggu



Ini pendapat ku tentang waktu, karena semua orang memiliki waktu tapi belum tentu mereka sadar jika waktu tidak bisa menunggu. Waktu memang telah ada di diri kita, hanya saja bagaimana kita menggunakannya. Sebagian besar menganggap waktu itu mau menunggu dan ditunggu, contohnya banyak orang beranggapan “menunggu waktu yang tepat” atau “indah pada waktunya”. Sebenarnya itu sedikit salah kaprah. Semua waktu itu tepat hanya kita kurang berani saja untuk mengambil keputusan pada waktu tersebut. Lalu waktu hanya wadah untuk setiap keindahan, bukan penentu kapan keindahan itu muncul. Indah yang sebenarnya berasal dari kita, bagaimana cara kita menghargai setiap detik waktu kita dan mengisinya dengan keindahan.

Waktu itu sama halnya seperti matahari, matahari tak mau menunggu. Matahari tetap bersinar walaupun kita tidak menanti sinarnya. Matahari tetap terbit walaupun kita belum terjaga karena sinarnya. Matahari akan tetap tenggelam saat senja meski kita masih membutuhkan sinarnya. Karena matahari tidak akan pernah menunggu untuk kita bersukur akan nikmat dari Sang Pencipta.
Sedikit pendapat dari ku yang mungkin terlalu sederhana. untuk hari ini : pahami dirimu, pahami waktumu, dan kamu akan merasakan makna hidupmu ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar